Jurnalis: Ulfa Riasari
Editor: Masdin
Unsulbar News, Majene. Kabar duka menyelimuti civitas akademika Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar) atas wafatnya Dr Ir Abdul Kadir Paloloang MP, Minggu, 09 Februari 2020.
Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian ( LPPM ) Unsulbar tersebut menghembuskan napas terakhir pada pukul 06:00 Wita pagi tadi, di Rumah Sakit Umum Daerah Majene karena sakit.
Saat ini jenazah Almarhum disemayamkan di rumah duka, Jln. Poros Alu, Lingkungan Lemosusu Kelurahan Limboro Kecamatan Tinambung Kabupaten Polewali Mandar.
Informasi yang dihimpun dari keluarga besar, rencananya Almarhum akan dikebumikan hari ini setelah shalat ashar di Desa Mosso Kecamatan Balanipa Kabupaten Polewali Mandar.
Selamat jalan Pak, jasa-jasa dan amal baktimu untuk Unsulbar akan menjadi amal jariyah. Amin