Iqsam – Irwan Dilantik Sebagai Presma dan Wapresma Unsulbar

Gambar : Pelantikan Presma dan Wapresma Unsulbar di Gedung Assamalewuang (14/09/2020).

Jurnalis : Masdin

Unsulbar News, Majene. Muhammad Iqsam (Akuntansi, 2015) dan Irwan (Pendidikan Fisika, 2016) dilantik sebagai Presiden dan wakil Presiden Mahasiswa (Presma – Wapresma) Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Sulawesi Barat (BEM-Unsulbar), periode 2020 – 2021 pada Senin, 14 September 2020 di Gedung Assamalewuang, Majene.

“Membangun Kerja Kolektif untuk Menjaga Independensi serta Merawat Demokrasi Kampus Universitas Sulawesi Barat” menjadi tema kegiatan dan pelantikan berdasarkan Surat Keputusan (SK) pengurus BEM-U dengan nomor 001/SK/BEM-U/VII/2020 yang dibacakan oleh Ketua Panitia, Muh Syahrul Ramadhan AR (Hl, 2017).

Presma Unsulbar Dilantik Mahasiswa, Legalitas Diragukan

Saat memberi, Iqsam – Irwan mengatakan akan berfokus pada pengawalan aspirasi mahasiswa. Kesempatan itu juga, mantan Presma Unsulbar periode 2008 – 2009, Asmawi yang hadir langsung berharap, Presma – Wapresma tahun ini amanah dalam menjalankan tugasnya dan tetap menjaga independensi.

“Harus tetap menjaga independensi, menjaga idealisme dan tidak terlibat dalam kepentingan pribadi atau kepentingan kelompok,” tuturnya saat ditemui usai melakukan sambutan di pelantikan Presma – Wapresma Unsulbar.

Dari pantauan Unsulbar News, pelantikan ini tidak dihadiri oleh Rektor Unsulbar, Dr Ir H Akhsan Djalaluddin, melainkan dihadiri oleh mahasiswa dari internet dan eksternal kampu serta perwakilan Polres Majene. Adapula Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Dr Burhanuddin, Wakil Dekan I Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Dr Sitti Sapiah, sempat hadir namun meninggalkan ruangan sebelum acara selesai.

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RSS
Follow by Email
YouTube
YouTube
WhatsApp
Tiktok